Fenomena Terminal Becek Berlumpur, Hanya di Kota Tangerang

redaksi_tricitramedia Avatar

Tangerang, TriCitra Media- Terminal bayangan di kota Tangerang yang satu ini masih terus menjadi perhatian publik, dari tahun ke tahun. Pasalnya aktivitas terminal ini menampung moda transportasi bus Antar Kota dan Antar Provinsi (AKAP) yang melayani penumpang dari berbagai daerah, baik tujuan atau pun kedatangan dari dan ke daerah-daerah di Sumatera, Jawa hingga ke Bali.

Terminal becek berlumpur itu adalah terminal bayangan yang biasa disebut Terminal Pasar Lembang, di wilayah Ciledug, kota Tangerang, Banten. Dari pantauan wartawan TC Media, belasan bus AKAP yang terparkir menunggu jam keberangkatan, berada di dalam area yang penuh genangan air dan lumpur. Dalam kondisi demikian, para penumpang bus AKAP, yang datang dan membeli tiket tujuan masing masing, di terminal tersebut harus extra hati-hati.

Tampak depan terminal bayangan di Pasar Lembang Ciledug kota Tangerang – (Senin – 08/04/2024) – joemacpal

Kalau pun pihak pengelola terminal maupun agen Po setempat juga telah menyediakan shelter bagi penumpang yang menunggu jam keberangkatan, para penumpang yang sudah akan diberangkatkan, harus berjalan menaiki bus yang mengantarnya, harus melalui jalur becek bahkan lumpur. Maka bisa dibayangkan kesulitan bagi penumpang yang kebetulan membawa barang besar dan berat saat melewati jalan yang becek.

Nanang di antara supir bus AKAP yang di temui wartawan kami pada Hari Selasa (09/04/2024) mengungkapkan bahwasan nya moda transportasi yang selama ini melayani para penumpang dari berbagai daerah diri nya tetap menurunkan dan menaikan penumpang di Terminal Pasar Lembang, sekali pun terminal tersebut bukan terminal resmi. “Sepanjang saya tahu, tempat ini bukan seperti di terminal Poris,” begitu akunya.

Terminal Poris yang dimaksud adalah terminal Poris Palawd, yang adalah terminal resmi. “Tapi saya sama rekan rekan tetap melayani penumpang baik yang naik maupun turun di sini” kata Nanang melanjutkan. Nanang tidak menampik masyarakat pengguna bus dari berbagai daerah di saat mudik lebaran mau pun libur panjang antusias nya cukup tinggi, “Jangankan suasana lebaran, di saat libur panjang pun penumpang yang naik lumayan banyak” begitu ungkapnya.

Tampak dalam terminal bayangan di Pasar Lembang Ciledug kota Tangerang (Senin, 08/04/2024) – joemac

Made Arif seorang pemudik tujuan ke Bali mengatakan, bahwa selama dua tahun setiap kali mudik ke Bali ia berangkat melalui Terminal Bus Pasar Lembang. Bila melihat rute busnya, ia mengatakan bahwa sudah banyak rute pelayanan terminal ini, termasuk rute ke Bali. “Busnya sudah mulai banyak yang kekinian, hampir semua jurusan tersedia sampai Bali,” begitu ujarnya. Made mengisahkan Kondisi di Terminal Pasar Lembang saat turun hujan. “Tapi terminalnya kalau hujan becek lumpur tanah merah,” begitu ungkapnya mengisahkan. “Kadang banyak sampah,” tambahnya lagi. Di sekitar Terminal adalah Pasar Lembang, yang di depannya didominasi pedagang buah dan sayuran. Kondisi sekitar terminal di saat hujan, lalu lintasnya padat.

(joemac)

redaksi_tricitramedia Avatar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *